Rekomendasi Produk Asal Brand Lokal Untuk New Mom

Hi Minimom, apa kabar nih? Untuk Mom yang sedang mengandung atau yang baru saja melahirkan, bagaimana perasaannya? Dulu, pertama kali Momin jadi New Mom, perasaan Momin adalah bahagia campur dengan bingung. Rasanya, clueless di segala hal. Mulai dari bagaimana cara menghadapi Si Kecil ketika menangis, bagaimana posisi menyusui yang benar, apakah Si Kecil nyaman dengan popoknya. Wah, banyak sekali tanda tanya di kepala Momin. Ditambah, apakah Momin sudah memilih produk Mom & Baby yang sesuai? Apakah brand luar lebih baik dari brand lokal? Adakah brand lokal yang sesuai?

Selain jadi moment yang menyenangkan dalam memilih ragam kebutuhan Mom & Baby, ada juga loh hal-hal yang harus diperhatikan! Tujuannya agar New Mom gak salah pilih yang berujung kurang nyaman dan mubazir. Tapi tenang, sekarang gak perlu lagi repot cari produk jauh ke negeri seberang atau produk bermerek dengan harga setinggi langit. Brand lokal karya banyak New Mom di luar sana kini sudah hadir menawarkan ragam produk yang dirancang berdasarkan pengalaman pribadinya. Salah satu kelebihan yang bisa jadi landasan akurat untuk menciptakan produk sesuai kebutuhan para New Mom. Nah, ada apa aja sih brand lokal yang paling sering dicari dan dipakai para New Mom? Yuk intip spill di bawah ini dari Momin ya😍

Brand Lokal Trending!

FREA

Brand lokal yang menghadirkan babywearing atau gendongan bayi dengan motif estetik nan elegan, disertai pilihan warna pastel yang netral. Tujuan dari brand lokal FREA adalah untuk mendukung perjalanan New Mom di setiap langkah perkembangan Si Kecil. FREA menciptakan produk dengan kualitas dan inovatif yang nyaman dipakai sehari-hari. Produk FREA yang pertama trending di pasaran adalah Haven Baby Carrier!

https://miniapoly.com/freababy/frea-haven-2-0-baby-carrier-pink-gendongan-bayi-premium-m-shape-ssc-free-penutup-kepala

Gendongan bayi premium yang mendukung pertumbuhan tulang Si Kecil secara sempurna dengan posisi gendong M-Shape, Haven hadir dengan dua pilihan warna: Nude Houndstooth & Vanilla. Di desain ringan, kokoh, ergonomis dan mudah digunakan sendiri dalam 3 posisi gendong. Memiliki fitur seperti supportive waist-belt & shoulder pad, adjustable velcro with leg pad, serta adjustable neck support pad & sleeping cover. Cocok sekali untuk Si Kecil yang baru lahir yang gak bisa jauh dari dekapan New Mom!

BOONABOO

Lagi ramai diperbincangkan di kalangan New Mom, brand lokal Boonaboo hadir pada tahun 2023 dengan misi menemani para New Mom menjadi orang tua yang inovatif dalam memanfaatkan produk sesuai kebutuhan. Menghadirkan aksesoris untuk New Mom, mulai dari tas ASI, apron menyusui, diaper bag, gantungan tas di stroller, lunch bag hingga tas anak. Didesain dengan corak elegan khas Boonaboo, serta warna estetik yang cocok dipakai siapa saja.

https://miniapoly.com/boonaboo-official-store/tas-asi-cooler-bag-boonaboo-serene-cooler-bag-midnight

Salah satu produk yang trending dari Boonaboo dan sering dicari New Mom adalah tas ASI dan apron menyusui tipe Serene. Tipe ini memiliki motif yang elegan dan berwarna netral di atas bahan printed canvas. Bagian dalamnya terbuat dari nylon yang bisa menjaga temperatur dan suhu hingga 7 jam dengan ice gel. Bahannya sudah anti air, dan lengkap dengan kompartemen untuk alat pompa ASI, apron menyusui dan botol susu. Cocok sekali menemani aktivitas sehari-hari New Mom!

COTTONSEEDS

Brand lokal yang mengawali perjalanannya dari ide para New Mom yang sedang mencari cara untuk bisa menjaga dan memenuhi kebutuhan Si Kecil. Berdasarkan pengalaman pribadi, ragam produk Cottonseeds terus berkembang untuk melengkapi kebutuhan New Mom & Si Kecil. Beberapa produk andalan Cottonseeds yang terus jadi trending adalah nursing pillow, baby blanket, bantal guling tidur bayi dan apron menyusui.

https://miniapoly.com/cottonseeds/cottonseeds-nursing-pillow-dreamy

https://miniapoly.com/cottonseeds/cottonseeds-nursing-cover-blue-elysian

https://miniapoly.com/cottonseeds/cottonseeds-blanket-lionel-and-friends

https://miniapoly.com/cottonseeds/cottonseeds-pillow-bolster-lionel-and-friends

Mulai dari nursing pillow yang didesain dengan dua sisi berbeda dan salah satu sisi memiliki minky dots. Bentuknya menyerupai huruf U yang sangat nyaman dipakai di bagian perut atau sebagai penyangga tangan Mom saat menyusui Si Kecil. Lalu, ada nursing cover atau apron menyusui dengan bahan cotton polyester dan bagian leher yang kaku sehingga Mom bisa melihat Si Kecil saat sedang menyusu. Dilengkapi dengan kebutuhan tidurnya dengan bahan yang sangat lembut, hangat dan ukuran yang pas.

FOX and BUNNY

Brand lokal pertama asal Yogyakarta yang berfokus pada perkembangan motorik, sensorik dan kognitif Si Kecil. Menghadirkan ragam pilihan mainan anak untuk dukung stimulasi Si Kecil sejak dini, terutama selama golden age. Produk dari Fox & Bunny selalu jadi incaran para New Mom karena didesain dengan penuh perhatian untuk bisa dibawa kemana saja, dipakai untuk jangka waktu lama dan sangat menarik!

https://miniapoly.com/foxandbunny/baby-sensory-mat-nordic-series

https://miniapoly.com/foxandbunny/contrast-book-baby-book-series

Dua produk di atas selalu jadi trending di kalangan New Mom, yaitu baby playmat dan baby sensory book dengan warna kontras. Baby playmat Fox&Bunny terbuat dari bahan polyester yang lembut, aman di kulit dan bisa dicuci bersih. Dilengkapi 6 gantungan mainan yang berbeda dan warna yang membuat mata Si Kecil tenang. Selain itu ada juga buku yang bisa dibacakan untuk Si Kecil sejak newborn, punya 6 halaman dengan gamabr berbeda, bisa dilipat, mudah dicuci, berbunyi saat dipegang. Cocok sekali untuk menemani tummy time Si Kecil dan sensory time-nya!

Dapatkan ragam produk kebutuhan Mom & Baby dari banyak brand lokal lainnya hanya di aplikasi Miniapoly atau website miniapoly.com! Tambahkan produk incaran New Mom ke dalam Baby Registry atau checkout keranjang belanja Mom sekarang ya💜